skip to main | skip to sidebar

Pages

Senin, 07 Februari 2011

Review: Kado Ulang Tahun Manis Ronaldo

Cristiano Ronaldo (c) AFP

Dua gol yang ia cetak untuk kemenangan 4-1 Real Madrid atas Real Sociedad menjadi kado manis ulang tahun Cristiano Ronaldo yang jatuh 5 Februari lalu. Bukan hanya itu, namanya kini kembali sejajar dengan Lionel Messi dalam deretan teratas El Pichichi musim ini dengan 24 gol.

Tanda-tanda kemenangan Madrid yang kali ini menurunkan Emmanuel Adebayor sebagai starter, sudah terlihat sejak menit-menit awal laga. Bahkan, babak pertama baru berjalan 7 menit, mereka sudah mampu unggul melalui Kaka memanfaatkan kesalahan pemain belakang Sociedad. Usai merebut bola dari bek tamu, kaka dengan mudah menaklukkan Claudio Bravo dan membuka keunggulan Madrid 1-0.

Tim tamu mencoba memberikan perlawanan mereka dua menit usai gol tersebut melalui Raul Tamudo. Namun gemilangnya penampilan Iker Casillas mampu menggagalkan peluang tamu mereka. Dua kali tendangan Tamudo berhasil digagalkan Casillas yang harus jatuh bangun menahan gempuran lawan mereka kali ini.

Namun, sepertinya perlawanan Txuri-urdin hanya sampai di menit itu saja di babak pertama ini. Usai peluang tersebut mereka harus rela digempur habis-habisan oleh Los Blancos.

Cristiano Ronaldo lah yang kemudian memberi mimpi buruk bagi Sociedad. Di menit ke-20 aksi cantiknya ia akhiri dengan tendangan keras mendatar hasil sepakan kaki kirinya. Claudio Bravo ayng terhalang barisan pertahanannya tak mampu mengantisipasi bola yang menyusur deras di sisi kiri gawangnya itu. Real Madrid pun unggul 2-0.

Bukan hanya itu saja, Cristiano Ronaldo kembali mencetak gol dan membuat tuan rumah unggul kian jauh 3-0. Umpan tendangan sudut Mesut Ozil mampu ia teruskan dengan sundulan dan menutup babak pertama dengan keunggulan tiga gol bagi Los Galacticos.

Asa Sociedad sempat terbit kembali di babak kedua. Serangan yang mereka lancarkan berakhir dengan gol bunuh diri Alvaro Arbeloa di menit ke-71. Skor pun berubah menjadi 3-1.

CR7 bisa saja mencetak hattrick-nya dalam laga ini di menit ke-74. Ia sempat mendapatkan ruang tembak dari jarak yang sangat dekat dengan gawang. Namun usaha menjatuhkan diri bek Sociedad, Jon Ansotegi mampu menggagalkan peluang emas tersebut. Ansotegi pun harus terkapar karena tendangan keras Ronaldo mengenai bagian perutnya.

Mendekati menit 80, Real akhirnya mampu membobol gawang lawan mereka kembali. Kali ini melalui Mesut Ozil memanfaatkan bola muntah tendangan dari Emmanuel Adebayor. Sayang meski bola masuk gawang, wasit Rafael Ramirez Dominguez menganulir gol tersebut. Sebab, asisten wasit sudah terlebih dulu mengangkat benderanya sebelum Ozil mencetak gol.

Emmanuel Adebayor akhirnya menutup pesta gol Madrid menjadi 4-1 di menit ke-88. Ini adalah gol pertama striker Togo itu setelah sebelumnya sempat mencetak gol di ajang Copa Del Rey. Tambahan tiga angka bagi Los Blancos ini membuat jeda 7 angka mereka tetap terjaga. Selain harus terus menang, El Real juga harus berdoa agar Barcelona tergelincir, jika mereka ingin peluang juara musim ini masih terbuka.

Sumber : Bola.net

Artikel Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...