skip to main | skip to sidebar

Pages

Rabu, 17 November 2010

Daftar 5 Orang Terkaya di Dunia

5 Orang Terkaya di Dunia1

Tahukah Anda bahwa di dunia ini ada 5 orang yang memiliki kekayaan paling banyak, dan daftar 5 orang terkaya di dunia itu adalah :

1. Bill Gates
Kekayaannya yang ditaksir mencapai 50 miliar dolar Amerika Serikat atau setara dengan 500 triliun rupiah, ia memiliki neraca lebih besar dari pendapatan domestik bruto (PDB) yang dihasilkan 140 negara di dunia termasuk Kostarika, Bolivia, Uruguay dan El Savador. Dana cadangan Micsosoft saja diperkirakan lebih besar dari PDB Tanzania dan Burma.

2. Warren Buffet
Tahun 2007, kekayaan Buffett naik sebanyak US$ 10 miliar dari nilai sebelumnya US$ 52 miliar menjadi US$ 62 miliar, nilai kekayaan tersebut setara dengan Rp 570 triliun. Semua kekayaan Buffett tersebut dihitung berdasarkan nilai sahamnya di perusahaan Berkshire Hathaway dan aset lainnya yang dimilikinya. Warren Buffett, seorang pebisnis dan investor yang memiliki ketajaman pikiran yang diumpamakan Albert Einstein, Picasso dan Croesus digabungkan dalam satu tubuh. Ya, Warren Buffett yang sering disebut “Oracle from Omaha” ini telah menggeser dominasi Bill Gates, seorang pendiri raksasa piranti lunak Microsoft, yang telah mendominasi daftar orang terkaya di dunia selama kurang lebih 13 tahun.

3. Carlos Slim Helú Aglamaz
(lahir 28 Januari 1940; umur 70 tahun) adalah seorang usahawan di bidang industri komunikasi, perusahaan telekomunikasi Teléfonos de México dan América Móvil. Pada tanggal 3 Juli 2007, sebuah laporan dari jurnalis finansial asal Meksiko Eduardo Garcia menunjukan bahwa kekayaan Slim (US$67.8 milyar) telah melebihi kekayaan pendiri Microsoft Bill Gates (US$59.2 milyar), menjadikannya sebagai salah satu orang terkaya di dunia.

4. Lawrence Ellison
Kekayaannya senilai $22.5 miliar, ia menghasilkan uang dengan cara mendesign perangkat lunak, dia mempunyai proyek bersama CIA yakni Oracle.

5. Ingvar Kamprad
Ingvar Kamprad adalah pengusaha Swedia (kekayaan bersih senilai, $ 22 miliar). Kamprad adalah anak dari petani Swedia. Salah satu pekerjaan pertamanya adalah menjual kartu, korek api, pena dan ikan dengan naik sepeda. Akhirnya, ia mulai menjual furnitur. Lama kemudian, ia membuka toko furnitur sendiri, Ikea. Singkatan dari nama pertama dan nama belakang, nama pertanian keluarga, dan desa terdekat. Merek mebelnya dikenal dengan harganya yang terjangkau dan bergaya modern.

Demikian list daftar 5 orang terkaya di dunia, semoga bisa menjadi inspirasi.

Artikel ini dipersembahkan oleh TDWClub.com

Artikel Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...