skip to main | skip to sidebar

Pages

Kamis, 24 Februari 2011

Dominasi Tiga Negara



Sebanyak 16 partai di leg kedua babak 32 besar Europa League telah usai dipertandingankan. Hasilnya, 16 tim berhak melangkahkan kakinya di fase perdelapan final atau fase 16 besar. Yang menarik, melihat keenam belas kontestan, dapat dilihat jika kekuatan utama sepakbola Eropa dewasa ini: Spanyol, Inggris, dan Italia, mulai tergerus.

Yang lebih menyakitkan bagi Italia, tak satu pun wakil dari Serie A yang mampu bertahan menyusul tersingkirnya Napoli dari Villarreal. Hasil yang didapat Partenopei di Estadio Madrigal kian memerahkan rapor Italia menyusul kekalahan yang dialami tiga klub elite: Inter Milan, AC Milan, dan AS Roma di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Sebaliknya, tiga negara: Belanda, Rusia, dan Portugal, mendominasi jumlah klub yang masih berpeluang mengikuti sukses Atletico Madrid di musim lalu. Negeri Kincir Angin diwakili PSV Eindhoven, Twente Enschede, dan Ajax Amsterdam, tiga klub yang menempati papan atas klasemen Eredivisie sampai usainya pergelaran di pekan ke-24.

Portugal pun mengikuti jejak Belanda dengan menempatkan tiga wakilnya di babak 16 besar, yaitu Benfica, FC Porto, dan Braga. Demikian pula dengan Rusia yang diwakili tiga klub elitenya: Zenit St Petersburg, CSKA Moscow, dan Spartak Moscow.

Lalu, bagaimana dengan Spanyol dan Inggris La Liga tinggal mengandalkan harapannya pada The Yellow Submarine menyusul tersingkirnya Sevilla kemarin malam. Nasib Inggris sedikit lebih baik dengan menyisakan Manchester City dan Liverpool. Empat tiket lainnya dibagi rata lima negara, yaitu Jerman, Prancis, Skotlandia, dan Ukraina.

Berikut daftar lengkap partai 16 besar Europa League.

Benfica vs PSG

Dynamo Kiev vs Manchester City

Twente vs Zenit St. Petersburg

CSKA Moscow vs Porto

PSV Eindhoven vs Rangers

Bayer Leverkusen vs Villarreal

Ajax Amstedam vs Spartak Moscow

Liverpool vs Braga

Tim pertama akan menjadi tuan rumah di leg pertama yang akan berlangsung pada 10 Maret. Leg kedua digelar sepekan kemudian, 17 Maret.

sumber : http://id.news.yahoo.com/lptn/20110225/tsp-dominasi-tiga-negara-55d8849.html

Artikel Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...