skip to main | skip to sidebar

Pages

Sabtu, 02 April 2011

Barca Melesat di Puncak

Pique tentukan kemenangan Barca (c) Reuters
Pique tentukan kemenangan Barca

Barcelona kian menjauh dari pesaing terdekatnya, Real Madrid setelah mereka meraih kemenangan tipis 1-0 di kandang Villarreal, Stadion El Madrigal, Minggu (3/4) dini hari.

Skuad Blaugrana terdongkrak moralnya dengan kekalahan musuh bebuyutan mereka itu sebelumnya atas Sporting Gijon, dan mereka pun mengejar kemenangan demi menjauh di puncak klasemen.

Namun The Yellow Submarine mampu memberi perlawanan sejak menit pertama, termasuk satu peluang di awal pertandingan lewat Giuseppe Rossi yang bisa melakukan penetrasi ke kotak penalti sebelum bola sepakannya dihalau kiper Victor Valdes.

Upaya Rossi dengan tendangan kerasnya kembali digagalkan Valdes, beruntung bola rebound tak mampu dimanfaatkan dengan sempurna oleh Marco Ruben.

Skuad Pep Guardiola lebih banyak memainkan penguasaan bola namun mereka tak mampu membahayakan gawang Villarreal yang dikawal Diego Lopez.

Tercatat hanya tembakan Dani Alves di menit 32 yang melenceng di sisi gawang Villarreal, dan juga tendangan Adriano dari luar kotak penalti di menit 39 yang masih mampu diselamatkan Lopez.

Barca meningkatkan tempo di babak kedua dan mencatat peluang emas di awal pertandingan ketika tembakan Andres Iniesta masih bisa dihentikan Lopez.

Merasa buntu dalam alur serangan, Barca pun memasukkan bintang mereka, Lionel Messi di menit 52. Permainan tim tamu pun seketika lebih tajam dan puncaknya mereka mampu memecah kebuntuan di menit 66.

Umpan silang Dani Alves diteruskan oleh Sergio Busquets dan mengirim bola jatuh di kaki Gerard Pique. Bek Barcelona itu pun tanpa ampun melesakkan bola ke gawang Villarreal dari jarak dekat.

Barca kemudian bermain lebih semangat untuk mengejar gol kedua dan mengamankan kemenangan mereka, namun beberapa upaya mereka, satu di antaranya lewat tendangan bebas Dani Alves, bisa diamankan oleh Diego Lopez.

Sementara Villarreal memiliki kesempatan terbaik untuk menyamakan kedudukan di menit akhir lewat tendangan voli nan keras dari Rossi, sayang Valdes lebih sigap dalam mengamankannya.

Hingga laga usai kedudukan tak berubah dan Barca pun melesat di puncak dengan keunggulan delapan poin dari Madrid, sementara Villarreal tertahan di posisi keempat klasemen.

sumber : bola.net

Artikel Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...